Ridwan Kamil on Instagram: "KHATAM QURAN 2 KALI SEMINGGU, Itulah amalan Pak Ais, guru ngaji anak-anak kampung Buni Pasir, Cianjur. Rumahnya rusak parah, sehingga ada warga yang lapor via @jabarquickresponse dan ditindaklanjuti. Baru beres 80%, sisanya selesai dalam 1-2 minggu ini. “Hatur nuhun pa. Eh Pak Gub, saat musibah Eril, saya pun berinisiatif mengumpulkan warga sekampung untuk mendoakan” ujar Pak Ais. “Makasih Pak Ais, anggap saja ini balasan Allah kepada amalam bapak secara kontan ya,” balas saya. Istrinya juga, Ibu Neneng, sehari-hari berjualan di rumah untuk menambahi penghasilan Pak Ais sebagai guru ngaji yang tidak seberapa. Akhirnya Ibu Neneng, kami beri kulkas baru untuk usaha dagangnya. Eh, nangis Ibu Nenengnya. Mungkin haru. Jika ada masalah sosial atau rumah rubuh silakan kontak @dinsosjabar @disperkimjabar atau @jabarquickresponse Hatur Nuhun *AWAS kalo ada pertanyaan soal bengbeng lagi #jabarjuara #indonesiajuara #ridwankamil"